Menjual Rumah semut dan Madu, Ibu Kogoya: Banyak Manfaatnya

Bermodalkan keyakinan dan semangat, Ibu Kogoya menjual Sarang semut dan madu untuk menghidupi keluarganya. Sarang semut dari Merauke dan madu dari Wamena.


Rumah semut atau biasa disebut dengan Musamus dan Juga madu ternyata banyak memiliki manfaatnya disamping bernilai ekonomi.  

“Ya, banyak yang belum terlalu mengetahui manfaat sarang semut dan madu. Manfatnya bisa mengatasi banyak penyakit dan juga menyehatkan tubuh, kata ibu Kogoya saat ditemui Wartawan Rmolpapua, Senin (24/2)

Bertempat di pasar Womanggu Merauke, Ibu Kogoyo dengan sederhana menjual Sarang semut dan madu. biasanya maksimal terjual 3 botol dan kadang bahkan tidak laku sama sekali .

“ Kadang terjual dan maksimal 3 botol, namun kadang juga tidak terjual sama sekali, tuturnya