Ketua Persatuan Sepak Bula Merauke (Persimer), Charles Gomar meyambangi Universitas Musamus dan bertemu langsung dengan Rektor Universitas Musamus, Dr. Drs. Beatus Tambaip,M.A. Senin (8/8)
- Sebanyak 60 Orang Putra Putri Asli Papua Terpilih Mengikuti PPLP
- Gol Detik Akhir Mbappe Bikin Real Madrid Terkapar
- Bina Taruna U16 Raih Kemenangan Tipis atas Pro Direct di Pekan Pamungkas Liga RMOL 2022
Baca Juga
Dalam pertemuan tersebut Charles Gomar membicarakan terkait olahraga sepak bola dan mengapresiasi Universitas Musamus Merauke yang telah membuat lapangan sepak bola sintetis yang dianggapnya sebagai fasilitas yang akan sangat mendukung kemajuan dunia persepakbolaan di Merauke.
Sehingga ia berharap kedepannya akan banyak kerjasama yang dapat dilakukan antara Persimer sebagai Klub Sepak Bola nomor 1 di Merauke dengan Universitas Musamus, dalam rangka memajukan dunia persepakbolaan di wilayah Selatan Papua.
Selain itu Charles Gomar yang juga selaku Direktur PT. Sumber Mandiri Jaya Merauke mengatakan akan siap mendukung upaya Universitas Musamus dalam memajukan olahraga sepak bola di Merauke dengan menyubangkan 2 unit Bench Pemain untuk lapang Sepak Bola Sintetis milik Unmus.
"Kami dari Persimer sangat senang memiliki kesempatan bertemu dengan Rektor Unmus, dan di luar dugaan beliau orangnya sangat ramah. Dalam pertemuan ini kami juga komitmen untuk bersama-sama memajukan olahraga sepak bola di Merauke, sehingga dalam waktu dekat saya dari PT. SMJ juga akan menyumbangkan 2 unit Bench Pemain untuk lapangan sepak bola sintetis Unmus." Ujarnya.
Dalam pertemuan tersebut Rektor Universitas Musamus Dr. Drs. Beatus Tambaip,MA menyampaikan bahwa pihaknya dalam hal ini Universitas Musamus akan selalu berupaya mendorong serta berkontribusi dalam memajukan olahraga khususnya olahraga sepak bola di Papua Selatan.
- Peringati Hari Armada, Lantamal XI Adakan Fun Run 7,9K
- 298 Atlet dan Official Polri Berlaga di PON XXI
- Turnamen Sepak Bola Bupati Cup di Boven Digoel Kedepan Harus Semi Kompetisi