Pengurus Inti Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Papua Selatan mengumumkan kepada masyarakat dan Sahabat PKB terkait terbentuknya pengurus DPW PKB Papua Selatan.
- Berita Langsung dari Sirkuit Grass Track, Penjabat Bupati Mappi Uji Coba Perdana
- Jelang Puncak Nataru, KSOP Siapkan Posko Penyelenggaraan Angkutan Laut di Pelabuhan Merauke
- Meriahkan HUT Kota Merauke ke 123, Pemkab Adakan Pawai Budaya Nusantara
Baca Juga
Hal itu disampaikan Ketua DPW PKB Papua Selatan Taufik Latarissa S.Sos, didampingi Drs. Achnan Rosyadi Ketua Dewan Syura PKB Papua Selatan, dan Karyono S.Ikom Sekretaris PKB Papua Selatan saat jumpa pers bersama awak Media di Sekretariat PKB Papua Selatan, jalan Arafura Buti, Sabtu Sore, 17 Desember 2022.
"Terkait SK yang diturunkan ke kami DPW PKB Papua Selatan kami informasikan bahwa pengurus DPW Papua Selatan sudah terbentuk pada bulan lalu 24 November 2022", ujar Taufik Latarissa.
Atas terbentuknya DPW PKB Papua Selatan, Muhaimin Iskandar selaku ketua umum PKB berpesan kepada pengurus PKB di Provinsi Papua Selatan, untuk menargetkan pada tahun politik 2024, PKB bisa mendapatkan kursi DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD.
"Target kita untuk DPR RI maupun provinsi maupun DPRD ini merupakan tanggung jawab kita, yang terpenting DPR RI merupakan target utama dan Selatan Papua belum ada keterwakilan DPR RI maupun Provinsi", ujar Taufik Latarissa.
Lanjutnya, dengan jumpa pers bersama media, Taufik Latarissa menghimbau untuk pengurus DPC PKB di Wilayah Papua Selatan untuk saling bersinergi.
"Kita ingin mensosialisasikan kepada seluruh pengurus-pengurus DPC yang ada di Selatan Papua yaitu DPC Merauke, DPC Boven Digoel, DPC Asmat dan DPC Mappi kita bisa bersinergi", kata Taufik Latarissa.
"Jadi yang tadinya kami kiblatnya DPW Papua hari ini kita menyampaikan kiblatnya di Provinsi Papua Selatan", tambah Taufik Latarissa.
- Berkunjung Ke Yapen Dan Biak
- Pimpinan Pon-Pes Hidayatullah Apresiasi Kapolres Bangun Masjid di Lingkungan Polres Boven Digoel
- Inovasi Digital Merambah UMKM di Festival Sejuta Rawa ke-2