Pangkalan Utama Angkatan Laut XI Merauke melakukan kegiatan Operasi Bibir Sumbing yang dilakukan dalam sebuah kolaborasi dengan PT. Bio Inti Agrindo (BIA). Selasa (8/6)
- TNI AL Gelar Bakti Sosial Donor Darah di KRI dr. Soeharso - 990
- Kolonel Suroto Terpilih Sebagai Ketua Wushu Provinsi Papua Selatan
- Peringati Hari Armada RI Lantamal XI Merauke Siap Menjaga Kedaulatan Perairan Wilayah Selatan Papua
Baca Juga
Dalam sambutannya Komandan Lantamal XI Merauke Brigjen TNI (Mar) Wurjanto, M. Han mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Merauke tersebut adalah kegiatan operasi bibir sumbing yang dilakukan sebagai bagian dari rangkaian kegiatan program Kampung Bahari Nusantara (KBN) yang sedang digagas oleh Lantamal XI Merauke.
Kepada awak media Kepala RSAL Merauke Mayor Laut (K) dr. Mursito mengatakan bahwa pada operasi bibir sumbing kali ni terdapat sebanyak 15 orang yang dinyatakan lolos screening dan 7 diantaranya adalah anak anak.
"Terdapat 15 orang yang memang lolos screening dari 15 orang tersebut ada sekitar 7 orang anak-anak dari umur paling kecil sekitar 8 bulan sampai paling besar berumur 11 tahun, sisanya dewasa, perempuanya ada empat, dan laki-lakinya ada empat." Ujar Kepala RSAL Merauke Mayor Laut (K) dr. Mursito.
Menurut Mayor Laut (K) dr. Mursito kepada 15 orang pasien bibir sumbing tersebut akan dilakukan operasi selama satu hari (8/6) yang dimulai dari pukul 08.00 sampai dengan selesai, yang kemudian dilanjutkan dengan perawatan selama satu hari pada ruangan terpisah untuk pasien operasi bibir sumbing yang masih anak-anak dan pasien operasi bibir sumbing dewasa, pria dan wanita.
"Nanti untuk pasien bibir sumbing ini akan kita lakukan perawatan selama 24 jam untuk kita lakukan observasi terkait dengan keluhan-keluhan pasca operasi." Ujarnya Mayor Laut (K) dr. Mursito.
Junior Manager Representative Office PT. BIA Merauke, Erlan Mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kolaborasi program internal stakeholder yang sedang digagas oleh PT. BIA yang juga berupa operasi bibir sumbing, sehingga akhirnya diputuskan bersama untuk melakukan kolaborasi program operasi bibir sumbing antara Lantamal XI dan PT. BIA.
"Kita ada program stakeholder internalnya PT. BIA yaitu program untuk operasi bibir sumbing, kebetulan momennya pas bersamaan dengan kegiatan kampung Bahari Nusantara yang sedang digagas oleh Lantamal XI jadi kita sama-sama jalan, sama-sama berkolaborasi melaksanakan program ini. Artinya kita saling melengkapi dan saling berpartisipasi di lain sisi memang kita sudah bermitra dengan Lantamal XI sejak lama." Jelasnya.
Lanjut dirinya mengatakan bahwa salah satu fungsi dari adanya investasi di Merauke adalah untuk bagaimana bisa membantu meringankan beban masyarakat Merauke, sehingga hal tersebut juga merupakan bagian dari bentuk pelaksanaan tanggung jawab Corporate Responsibility (CSR) oleh PT. BIA Merauke.
- TNI AL Gelar Bakti Sosial Donor Darah di KRI dr. Soeharso - 990
- Kolonel Suroto Terpilih Sebagai Ketua Wushu Provinsi Papua Selatan
- Peringati Hari Armada RI Lantamal XI Merauke Siap Menjaga Kedaulatan Perairan Wilayah Selatan Papua