Menteri Pertanian Republik Indonesia, Syahrul Yasin Limpo bekerjasama dengan Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia Fraksi Partai Nasional Demokrat H. Sulaiman Hamzah memberikan bantuan sebanyak dua unit alat oksigen Konsentrator kepada Dewan Pengurus Daerah Partai Nasional Demokrat (DPD Partai NasDem) Kabupaten Merauke untuk kemudian disalurkan kepada masyarakat Kabupaten Merauke.
- Jeffri Nirahua Dorong Boven Digoel untuk Mengejar Pengembangan SDM
- Vaksin Booster Jadi Syarat Mudik Lebaran, Menkes: Karena Wapres Sudah Tiga Kali Divaksin
- Kembali Temukan, 34 Penumpang Kapal Terkonfirmasi Reaktif Selanjutnya Dibawa Ke Tempat Isolasi Terpadu
Baca Juga
Melalui DPD Partai NasDem Merauke bantuan tersebut kemudian disalurkan kepada Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Merauke untuk melayani warga masyarakat Merauke yang terinfeksi Covid-19.
Kepada awak media ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Merauke Jefri Tjahyadi mengatakan bahwa DPD Partai NasDem Kabupaten Merauke menyalurkan bantuan sebanyak dua unit alat oksigen konsentrator itu kepada RSUD Merauke mengingat RSUD Merauke merupakan rumah sakit rujukan untuk pasien Covid-19 di kabupaten Merauke.
Sehingga diharapkan dengan disalurkannya bantuan berupa dua unit alat oksigen konsentrator ke RSUD Merauke akan dapat membantu RSUD Merauke untuk melayani masyarakat Merauke yang terkena Covid-19 dan sedang dirawat di RSUD Merauke.
- Papua Selatan Berstatus KLB Polio, Kemenkes RI Dorong Upaya Vaksinasi
- Jeffri Nirahua Mendorong Kehadiran Konsisten Nakes untuk Pelayanan Kesehatan Optimal di Boven Digoel
- Musyawarah IPK Indonesia Wilayah Papua, Pelayanan Psikologis Untuk Kesehatan Mental Masyarakat