PON XX Papua 2021 Meninggalkan Kesan Baik Bagi Masyarakat Papua

 Damianus Pakkuru Cambu/ist
Damianus Pakkuru Cambu/ist

Salah seorang tokoh pendidikan Marind bernama Damianus Pakkuru Cambu mengaku sangat bersyukur atas terselenggaranya PON XX Papua 2021, khususnya di Kabupaten Merauke.


Menurutnya moment PON ini adalah bentuk anugerah Tuhan Kepada Tanah Papua karena tanah Papua dipercayakan sebagai Tuan Rumah Penyelenggaraan PON XX 2021.

Baginya Moment PON di Papua ini juga merupakan ajang pembuktian kepada masyarakat di tas tanah Papua bahwa Indonesia ini luas, dan beragam, yang secara geografis letaknya berada dari sabang sampai Merauke.

Hal tersebut dapat dibuktikan dengan datangnya beragam kontingen dari berbagai berbagai wilayah nusantara Nusantara ke Provinsi Papua, sehingga masyarakat Papua khususnya masyarakat Merauke bisa merasakan bagaimana besar dan luasnya bangsa Indonesia ini.

“Saya melihat PON XX ini sepertinya satu berkat luar biasa yang diturunkan oleh tuhan pada kita, yang dulunya kita selalu katakan negara ini luas dari Sabang sampai Merauke, dan akhirnya saat ini saya melihat masyarakat melihat bahwa benar negara ini luas." Ujarnya, Kamis (30/9)

Ia merasa dari segi pendidikan hal ini sangat penting, karena kegiatan PON XX meninggalkan kesan yang baik bagi warga masyarakat Papua khususnya Merauke yang karena bisa melihat secara langsung keberagaman Indonesia melalui PON XX Papua 2021 ini.

“Ini merupakan suatu sumbangan yang bagus untuk kita di Papua khususnya di Kabupaten Merauke yang tadinya hanya berupa dunia maya, kini menjadi fakta.” Tandasnya.

Apalagi dengan kehadiran Presiden dalam rangka PON XX Papua ini, yang tentu akan sangat memotivasi masyarakat Papua untuk secara bersama-sama mensukseskan acara PON XX Papua 2021 ini secara seius,