Partai Semifinal Open Tournament Bupati Cup Basket Ball 2022 antara Tim Putri yang dimenangkan oleh Brigez Legend (53) vs Namuk With Attitude (36), sementara Tim Putra antara Tim Kayu Bakar (79) vs Rusa Warior A (40) dan Romans Namek Kraton (59) vs LMG Army (58). Rabu, (14/12).
- Tim Kayu Bakar Juarai Bupati Cup Basketball 2022 Putra
- Brigez Legend Putri Bawa Pulang Piala Juara 1 Bupati Cup Basketball 2022
- PERBASI Rangsang Kembali Minat Olahraga Basket di Kota Merauke
Baca Juga
Keseruan Bupati Cup Basket Ball 2022 dapat dilihat dari ketatnya persaingan antar tim yang bertanding untuk memperebutkan posisi untuk masuk ke babak final dan tentunya juga semarak dari masyarakat yang hadir untuk menonton.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga yang juga sebagai Ketua Harian PERBASI, Mike Christian Walinaulik menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Kabupaten Merauke selaku Ketua Umum KONI yang sudah memberikan bantuan kepada pengurus PERBASI untuk menggelar Open Tournament Bupati Cup Basket Ball 2022.
"Saya ketua harian mendapat petunjuk dari Ketua Umum PERBASI, bapak Dominikus Ulukyanan untuk melaksanakan pertandingan yang merupakan kerinduan adik-adik penikmat basket Kota Merauke karena sekian lama basket tidak ada dan kali ini kita buat open tournament untuk dapat menarik perhatian pemain-pemain dari luar untuk datang. Puji Tuhan dan terima kasih sekali kepada adik-adik dari Jayapura, Timika, Asmat dan Boven Digoel yang sudah bergabung sehingga kami harap dapat memberikan masukan dan motivasi untuk adik-adik di Merauke ini sehingga skill dan kemampuan basket yang sudah lama tidak ada kejuaraan dapat di tingkatkan kembali dan membangkitkan semangat basket. Juga arahan dari bapak Bupati untuk kita ramaikan merauke dengan banyak kegiatan positif berupa olahraga sehingga dapat mengurangi tindak kriminal." Ungkapnya.
Perlu diketahui bahwa esok akan dilaksanakan Partai Final untuk merebutkan juara 1 putri antara Tim Sr. Rusa Warrior A vs Brigez Legend dan juara 1 putra antara Tim Kayu Bakar vs Romans Namek Keraton.
- Tanah Bersertifikat Diduga Dirampas, Keluarga Noya Tuntut Keadilan atas Pembongkaran oleh PT. Global Papua Abadi
- Tolak Desain Pembangunan Kantor MRPS, Damianus Katayu : Pihaknya Tidak Dilibatkan
- Jelang Puncak Nataru, KSOP Siapkan Posko Penyelenggaraan Angkutan Laut di Pelabuhan Merauke