Kapolres Boven Digoel Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Cartenz 2023 Jelang Idul Fitri 1444 H

Boven Digoel, Papua Selatan - Bertempat di Lapangan Apel Polres Boven Digoel dilaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Cartenz 2023 dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Senin (17/4). 


Dalam arahnanya Kapolres AKBP I. Komang Budiartha, S.I.K mengatakan bahwa operasi tersebut dilakukan agar umat Muslim dapat melaksanakan Ibadah dengan aman dan berkesan.

"Pelaksanaan Apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2023. Kegiatan ini juga merupakan wujud nyata sinergisitas Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan hari raya Idul Fitri 1444 H, " tuturnya. 

Kapolres juga terangkan, pengamanan dilakukan secara optimal, melalui Operasi Terpusat dengan sandi “Ketupat 2023” selama 14 (empat belas) hari sejak 18 April s.d. 1 Mei 2023. 

"Operasi ini telah diawali dengan KRYD tanggal 10 s.d. 16 April 2023 dan akan dilanjutkan pasca operasi tanggal 2 s.d. 9 Mei 2023. Operasi Ketupat 2023 "Salah satu isi Amanat Kapolri, " ungkapnya. 

AKBP I. Komang juga mengatakan, pengamanan melibatkan personel gabungan yang terdiri dari TNI-Polri, Kementerian terkait, BNPB, BMKG, Basarnas, Pertamina, Jasa Raharja, Jasa Marga, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Pramuka dan Mitra Kamtibmas lainnya. Para personel tersebut nantinya akan menempati Pos-Pos Terpadu yang berfungsi untuk pusat kodal operasi secara terintegrasi bersama stakeholder terkait dan dilengkapi dengan command center terpadu untuk memastikan operasi berjalan dengan maksimal. 

"Terkait permasalahan laka lantas, personil sudah menyiapkan langkah-langkah preventif dengan menempatkan personel dan melengkapi rambu pada titik-titik rawan kecelakaan, " tandasnya. 

"Diingatkan juga agar masyarakat memastikan kelayakan kendaraan sebelum digunakan, lakukan penguatan edukasi tertib berlalu lintas, imbau pengemudi untuk memastikan kondisi kesehatan dan segera beristirahat apabila mengalami kelelahan. Apabila terjadi laka lantas, segera lakukan penanganan secara cepat untuk menolong korban, serta upayakan jangan sampai berimplikasi terhadap kemacetan yang parah, " pungkas Kapolres AKBP I. Komang Budiartha. 

Peserta apel dari personil TNI Kodim 1711, Kopasgat Pos Tanah Merah, Polres, Dinas Perhubungan, Satpol PP dan Basarnas.