Boven Digoel- Pemerintah Daerah (Pemda) Boven Digoel anggarkan Rp 2.300.000.000 (2,3 Miliar) untuk mensukseskan Perayaan dan kegiatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) yang ke-77 di Boven Digoel.
- Mappi Run 2023: Pj Bupati Gomar Ajak Masyarakat Aktif Bergerak
- Bupati Boven Digoel: Eselon III dan IV dalam Waktu Dekat Akan Saya Lantik
- Pengembangan Talenta Balap Motor di Kabupaten Mappi
Baca Juga
Hal ini diungkapkan Kepala Bagian Tata Pemerintahan (Tatapem) Pemda Boven Digoel Soleman Womsiwor, S.ST saat ditemui awak media di ruang kerjanya, Kamis (12/8).
Soleman menjelaskan, dari anggaran yang tersedia akan disalurkan kepada Seksi-seksi yang sudah masuk dalam Daftar panitia HUT RI yang Ke-77.
"Untuk itu diharapkan dengan ketersediaan anggaran yang ada, dan sesuai dengan instruksi pimpinan bahwa HUT RI di Boven Digoel harus dirayakan semeriah mungkin dan melibatkan banyak masyarakat, baik itu melalui perlombaan-perlombaan, kegiatan lainnya, termasuk kegiatan usai pelaksanaan Upacara Bendera," tuturnya.
Selain itu, lanjut Soleman, kepada seluruh seksi-seksi yang tergabung dalam panitia HUT RI diharapkan untuk bekerja sesuai dengan tupoksi masing-masing, dan mohon kerja samanya agar pelaksanaan HUT RI tersebut dapat dirasakan oleh masyarakat.
Kabag Tatapem juga menjelaskan saat ini kegiatan yang sementara berjalan adalah persiapan dari Paskibraka, dan persiapan lainnya yang menunjang puncak perayaan yakni upacara bendera. Itu hal yang paling penting, sementara untuk perlombaan-perlombaan juga sedang berjalan.
Latihan Paskibraka
Lomba Lari Marathon
Lomba Gerak Jalan Indah
"Harapan kita semua bahwa pelaksanaan HUT RI yang ke 77 ini dapat berjalan dengan baik dan sukses, sesuai harapan masyarakat." pungkasnya.
Ket. Gambar (Muhtar)
Penulis: Muhtar.
- DPMPTSP Boven Digoel Gelar Pembinaan Tim Teknis PTSP Daerah Aplikasi OSS-RBA
- Pj Gubernur Safanpo Berikan Bantuan Dana ke Gereja Gunung Sinai
- Inisiatif Petani Merauke: Program Pelatihan Ketrampilan Pertanian