Tingkatkan Kualitas Pelayanan Lantamal XI Merauke Tanda Tangani Pakta Integritas WBK dan WBBM

Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) XI Merauke melakukan penanda tanganan pakta integritas menuju wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Kamis (25/3)


Pendatanganan ini dipimpin langsung oleh Komandan Pangkalan Utama Angatan Laut (Danlantamal) XI Merauke, Brigjen TNI (Mar) Wurjanto.

Dalam penyampaianya kepada Reporter Rmol Papua Danlantamal XI Merauke mengatakan bahwa pendatanganan ini diakukan sebagai bentuk komiten Lantamal XI Merauke dalam membangun Zona Integritas pada kesatuan wilayah kerja Merauke dan untuk bisa menjadi kesatuan dengan wilayah bebas Korupsi (WBK) dan menjadi kesatuan dengan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Danlantamal berharap antinya setelah ditanda tanganinya Pakta Interigaas WBK dan WBBM ini, seluruh jajaran pada Lantamal XI Merauke dapat bekerja sesuai dengan aturan dan melakukan pelyanan yang lebih baik kepada masyarakat.

“Saya berharap setelah ditanda tanginya pakta integritas WBK dan WBBM ini nantinya kita menekankan kepada seluruh jajaran untuk dapat bekerja sesuai dengan aturan dan yang terkait dengan pelayanan masyarakat kita sudah harus lebih bagus.” Ucapnya

Menurutnya kedepan Lantamal XI akan sangat banyak melakukan kegiatan yang berhubungan dengan pelyanan kepada masyarakat, salah satunya yang akan dilaksakan dalam waktu dekat ini adalah penerimaan Prajurit, dan juga Lantamal XI memiliki Rumah Sakit Angkatan Laut, sampai dengan penegakan hukum di laut yang menurutnya kesemuanya itu berkaitan dengan pelayanan Publik yang nantinya akan lebih ditingkatkan.

“Sehingga cukup banyak kegiatan kita dari Lantamal XI Merauke yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.” Ujarnya

Lanjut dikatakan oleh Danlantamal XI Merauke jika saat ini terdapat sekitar 600 orang Prajurit Lantamal XI Merauke, yang menurutnya secara berangsur-angsur sarana dan prasarana menuju WBK dan WBBM dan akan dipersiapkan dengan sebaik mungkin.

“Untuk saat ini di Lantamal XI Merauke terdapat sekitar 600 orang Prajurit, dan itu masih tergolog kurang, namun untuk Sarana dan Prasarana menuju WBK dan WBBM saat secara berangsur-angsur kita sudah persiapkan dengan sebaik mungkin.” Pungkasnya