Saga Arso yang beralamat di Arso 2, distrik Arso, kabupaten Keerom, telah di resmikan oleh bupati Keerom, Piter Gusbager di tandai penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita. Kamis (30/3).
- Dengan Pesawat, Satgas Damai Cartenz Kirim Bantuan Bibit Babi ke Warga Yahukimo
- MRP Papua Selatan Tetapkan Antoneta Mokom dan Nikolaus Mahuze sebagai Wakil Ketua Baru
- KRP Meminta KPK Segera Bebaskan Gubernur Papua, Kalau Tidak ?. Keamanan Dan Keselamatan Tanah Papua Kami Tidak Jamin
Baca Juga
Tertanda bahwa Operasional saga telah beroperasi dan siapa melayani masyarakat Keerom sebagai mitra pemerintah dalam pengembangan perekonomian kabupaten Keerom.
“Atas nama masyarakat dan pemerintah Kabupaten Keerom menyampaikan selamat untuk Saga grup untuk sebuah momentum istimewa hari ini kita secara resmi melaksanakan grand opening,” kata Bupati Keerom.
Ditandai dengan hadirnya seluruh forkopimda dan tokoh agama, adat, Menandakan bahwa kehadiran Saga mendapatkan restu menjadi bagian dari masyarakat Keerom, serta mengambil peran dalam membina retail-retail lokal yang ada di Keerom.
“Hasil pertanian keerom, saya berharap saga Arso menjadi jembatan untuk memasarkan sayur mayur, caranya seperti apa, silahkan diatur asalkan bisa menguntungkan semua pihak ,”pesan Piter Gusbager.
Kehadiran Saga Arso bisa memberikan inspirasi bagi retail lokal dan tidak menjadi ancaman.
“Harapan saya masyarakat Keerom bisa menikmati Saga ini. Dan bisa bersama-sama kita membangun Kabupaten Keerom untuk menyongsong Keerom yang lebih baik,”tambahnya..
Diwaktu yang sama, GM Saga Grup, Haris Manuputty, menyatakan bahwa kehadiran mereka murni sebagai mitra Pemerintah Kabupaten Keerom di bidang ekonomi.
“Kemudian beberapa masukan juga kami tampung dan kami juga akan menyediakan pasar-pasar murah dan di Keerom akan lebih banyak kegiatan ekonomi khususnya retail akan lebih banyak inovasi yang akan kami bawa ke Kabupaten Keerom,” ucapnya.
Dirinya juga menegaskan bahwa 30 karyawan yang mereka gunakan murni rekrutan yang mereka lakukan di Kabupaten Keerom.
- Upacara Peringatan HKN ke-59 di Kabupaten Mappi: Pj. Bupati Mimpin dengan Semangat Patriotisme
- Personel Sat Samapta Polres Tolikara Lakukan Patroli dan Himbauan Prokes Cegah Penyakit Masyarakat
- Komunitas Lari Mappi Bangkit: Olahraga Sehat yang Kian Populer