Keppi, 25 Agustus 2024 – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mappi memastikan bahwa seluruh proses Pilkada 2024 akan berjalan sesuai dengan regulasi terbaru, meskipun menghadapi berbagai tantangan. Hal ini ditegaskan dalam sosialisasi Peraturan KPU Nomor 10 Tahun 2024 yang berlangsung di Hotel Grand Avista Mappi.
- RAKERWIL Partai Nasdem Papua Resmi di Buka Oleh DPP
- PKS Prediksi 3 Nama Ini Cocok jadi Komisioner KPU dan Bawaslu RI
- AFU dan Piet Kasihiuw Daftar Pilgub Papua Barat Daya 2024
Baca Juga
Ketua KPU Kabupaten Mappi, Yati Enoch, menyampaikan bahwa meskipun ada sejumlah perubahan dalam aturan pencalonan, KPU tetap berkomitmen untuk menjalankan tugasnya dengan profesional dan transparan. “Kami akan memastikan bahwa setiap tahapan berlangsung sesuai regulasi yang berlaku agar Pilkada berjalan dengan baik,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Irwan Awaluddin, Komisioner KPU yang membidangi Teknis dan Tahapan Pemilu, menjelaskan bahwa KPU telah menyiapkan mekanisme yang lebih ketat dalam tahapan pencalonan untuk menghindari potensi pelanggaran.
Dengan adanya sosialisasi ini, KPU berharap seluruh pihak yang terlibat, termasuk kandidat dan partai politik, dapat memahami aturan dengan baik sehingga Pilkada dapat berjalan sesuai dengan prinsip demokrasi yang adil dan transparan.
- DPP GM KOSGORO Periode 2022-2027 Resmi Dilantik, Ini Target Ketua Umum di Tahun Pertama
- Terpilih Aklamasi, Bahlil Lahadalia Ketum Golkar
- Dewan Kehormatan: Anggota dan Pengurus PWI Harus Nonaktif dari Tugas Wartawan jika Menjadi Calon Legislatif