Boven Digoel, Papua Selatan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Boven Digoel mengungkapkan rasa terima kasih kepada Polres Boven Digoel atas penyelenggaraan Jamuan Kebangsaan dalam rangka Pilkada Serentak 2024, Senin (23/9/24). Acara ini menjadi momentum penting dalam menjaga keharmonisan dan kerjasama antara KPU dan pihak keamanan.
- Pangdam XVII/Cenderawasih Mempererat Kedekatan dengan Prajurit: Kunjungan Ke Yonif 757/Ghupta Vira
- Dari Awal Hingga Panen Raya: Kronologi Kolaborasi TNI dan Pemda Mappi di Kampung Mur
- Bupati Hengki Resmikan Studio Rekaman Digital Dewan Kesenian Boven Digoel
Baca Juga
Ketua KPU Boven Digoel Adrianus Paulus Kairen Oropka juga menyampaikan penghargaan kepada TNI dan Polri yang telah berperan aktif dalam mendukung dan mengamankan seluruh tahapan penyelenggaraan Pilkada, mulai dari pendaftaran hingga penetapan calon. Ia menegaskan pentingnya kerjasama antara KPU dan semua pihak, termasuk keempat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati beserta tim sukses, yang telah berkontribusi dalam menjaga kelancaran proses pemilihan.
KPU Boven Digoel juga berterima kasih kepada seluruh stakeholder yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan rangkaian Pilkada Serentak 2024. “Partisipasi semua elemen sangat vital untuk menciptakan suasana yang kondusif dalam pelaksanaan pesta demokrasi ini,” ungkap Ketua KPU.
Dalam kesempatan ini, KPU Boven Digoel mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi Pilkada agar tetap aman, damai, dan tenang. KPU juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan menjelang hari pencoblosan.
“Semoga kita semua diberikan kemudahan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dalam menjalankan seluruh rangkaian Pilkada,” tutup Ketua KPU.
Dengan semangat kolaborasi dan komitmen yang kuat, diharapkan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Boven Digoel dapat berjalan dengan sukses dan lancar.
- Ivent Kapolres Cup Serui Dimeriahkan oleh Kehadiran Pembalap Populer
- Bukti Komitmen, Haji Isam Mulai Bangun Jalan di Merauke, Papua Selatan
- Cuaca Kota Jayapura Dominan Cerah Berawan Tanpa Hujan, Demikian Keerom