Potensi Udang Melimpah, Wilayah Payum di Wacanakan Sebagai Kampung Udang Merauke

Dipagi hari yang cerah, jumat (20/5) ratusan masyarakat yang mendiami wilayah Payum Merauke secara berbondong-bondong turun ke pantai untuk melakukan pembersihan pantai.


Beberapa saat kemudian terlihat iring-iringan mobil polisi membawa belasan personil yang secara sigap membantu masyarakat pantai payum untuk melakukan pembersihan pantai yang banyak dihuni oleh para nelayan yang berasal dari Suku Bugis Makassar tersebut.

Dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Merauke AKP Ma’ruf Amin, puluhan personel polres Merauke beserta ratusan masyarakat pantai payum dan para tokoh masyarakat yang hadir mulai mengangkut tumpukan sampah keatas kendaraan roda tiga pengangkut sampah, dan kemudian membakar sebagian sampah kering untuk di bakar.

Ketika diwawancarai, kepada Reporter RMOL Papua Kasat Binas Polres Merauke AKP Ma’ruf Amin mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyongsong hari ulang tahun Bhayangkara yang ke 76 Tahun pada tanggal 1 Juni 2022 mendang.

“Hari ini kami TNI Polri bersama lapisan masyarakat bergandeng tangan turun ke pantai payum untuk melakukan pembersihkan lokasi wisata Payum ini agar menjadi bersih dan tertata, yang mama acara ini dilakukan dalam rangka menyongsong hari ulang tahun kepolisian yang ke 76 Tahun.” Ucapnya.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama Ketua RT 21 Payum Kopka Suhodo Hatuwe menyampaikan rasa terimakasihnya kepada jajaran Polres Merauke yang telah berpartisipasi bersama-sama dengan masyarakat untuk membersihkan wilayah Pantai Payum.

Menurutnya kegiatan seperti ini baru pertama kali dilakukan di wilayah Pantai Payum, sehingga ia berharap kegiatan ini seperti ini dapat dilakukan secara bertahap demi meningatkan angka wisata masyarakat di wilayah Pantai Payum.

Ia juga mengatakan bahwa dirinya telah berdiskusi dengan Kapolres Merauke AKBP Ir Untung Sangaji M.Hum terkait wacana dijadikannya wilayah Payum sebagai Kampung Udang. Dan Kapolres menyatakan siap untuk mendukung untuk merealisasikan wacana tersebut, salah satunya wujud realisasinya adalah dengan akan dilaksanakan lomba memasak udang untuk para ibu-ibu yang berada di wilayah Payum.

Hal tersebut dikarenakan potensi sumber daya alam pesisir pantai payum yang dinilai sangat melimpah terutama dari sektor laut, dalam hal ini udang.

“Potensi yang ada di Payun ini antara lain ada udang, ikan, dan terasi, jadi udang halus kita buat menjadi terasi, sementara kalau ikan ada juga yang dibuat menjadi ikan asin, sehingga kita berwacana mau buat kampung menjadi kampung udang karena udang di wilayah Payum yang sangat melimpah.” Ujarnya.

Kegiatan ini juga mendapat antusiasme dari parah tokoh antara lain Ketua DPD Partai NasDem Jefri Tjahyadi, dan ketua Ikatan Keluarga Nusalea Taufik Latarissa.

Dalam penyampaiannya ketua DPD Partai Jefri Tjahyadi berharap dengan adanya bersih-bersih wilayah Pantai Payum ini dapat menjadikan pantai Payum menjadi lebih indah dan dapat menarik minat wisata di wilayah pantai tersebut.