SKK Migas dan Genting Oil Berikan Bantuan Alkes Ke Pemda Bintuni

SKK Migas bersama Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) kegiatan hulu migas yang beroperasi di Kabupaten Teluk Bintuni, kembali menyalurkan bantuan alat-alat kesehatan untuk mendukung penanggulangan dan pencegahan penyebaran COVID-19


Kepala Perwakilan SKK Migas Papua dan Maluku, A. Rinto Pudyantoro mengatakan pihaknya telah meminta agar seluruh KKKS yang beroperasi di Papua Barat dapat membantu pemerintah daerah dalam menghadapi penyebaran virus Corona yang telah menjadi pandemik ini.

“Seluruh Kontraktor KKS Wilayah Papua dan Maluku harus ikut berkontribusi membantu pemerintah daerah untuk melawan penyebaran corona virus, dengan melakukan program bantuan yang bersumber dari kegiatan Program Pengembangan Masyarakat (PPM),” ujar Rinto melalui rilisnya, Kamis (7/5).

Menurut Rinto, keterbatasan moda transportasi pengangkutan logistik yang ada di Papua Barat selama kondisi pandemik, menjadi hambatan kelancaran pendistribusian logistik alkes maupun lainnya untuk itu KKKS perlu membawa dan menyerahkan bantuan hingga ke pemprov dan pemkab penghasil migas.

Penyerahan Bantuan/Network

General Manager Genting Oil & Gas Kasuri Pte. Ltd., Nara Nilandaroe menambahkan pihaknya turut berempati dnegan adanya masyarakat yang telah terjangkit wabah COVID-19 di kabupaten penghasil minyak tersebut.

Nara Nilandaroe Mengharapkan, semoga Pemerintah Daerah bersama masyarakat dapat terus bersama sama mengupayakan pencegahan dan penanganan kesehatan, sehingga kehidupan dan kegiatan masyarakat Bintuni dapat kembali normal seperti sedia kala.

Sementara itu menurut Sekertaris Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Teluk Bintuni, sekaligus Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten, Gustav Manuputty memberikan apresiasi kepada industri hulu migas yang ada di Kabupaten Teluk Bintuni, yang secara aktif telah memberikan bantuan alat kesehatan dan alat alat peraga komunikasi bagi pencegahan penyebaran virus asal Wuhan ini.

Bantuan penangulangan bencana pandemik COVID-19 tersebut diserah oleh operator KKKS Genting Oil Kasuri Pte. Ltd kepada Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Teluk Bintuni, secara bertahap sejak tanggal 4 sampai 6 Mei 2020, telah diserahkan
Paket Alat Pelindung Diri (APD) yang terdiri dari Baju Pelindung, Helm Pelindung, Kacamata Google, Sarung Tangan dan Sepatu Boots Latex masing masing sebanyak 3 unit , 50 Masker anti Virus N95 untuk tenaga kesehatan 3M 9005v, 480 Masker medis 3 lapis Sensi.

Selain itu SKK Migas dan KKKS juga menyerahkan materi-materi komunikasi, berupa 5 Baliho Poster dan 4 Standing Banner, yang berupaya mengedukasi masyarakat Bintuni agar melakukan pencegahan penyebaran COVID-19 secara mandiri.