Siap Menangkan pemilu 2024, PKB Pengunungan Deklarasi Dukung Muhaimin Iskandar Jadi Persiden

Foto bersama jajaran pengurus DPW PKB Provinsi Papua Penggunaan/rmolpapua
Foto bersama jajaran pengurus DPW PKB Provinsi Papua Penggunaan/rmolpapua

Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Papua Pegunungan bersama 8 DPC mendeklarasikan diri siap memenangkan pemilu 2024 serta mendukung Muhaimin Iskandar maju sebagai calon Perseden (Capres) 2024 mendatang.


“Kami seluruh Pengurus DPW PKB Provinsi Papua Pegunungan tanpa memandang suku maupun agama siap memenangkan bapak Muhaimin Iskandar sebagai Presiden Republik Indonesia di Tahun 2024, selama ini PKB hanya menjadi partai yang mendorong kandidat dari partai lain, sudah saatnya PKB menentukan calon Presidennya untuk maju pada pilpres 2024”, tegas Ketua DPW PKB Papua Pegunungan Asis Lani  kepada kantor Berita politik RMOLPAPUA.ID di Jayapura, Sabtu (3/12).

Asis  juga meminta Partai PKB Papua Pengunungan harus mempunyai kemampuan untuk merebut kursi persiden, begitu juga menargetkan sumbang satu kursi di DPR RI di Pemilu 2024, karena dirinya yang akan maju sebagai calon anggota DPR RI.

”Kita akan buat sejarah baru DPW PKB akan dapatkan 1 kursi di DPR RI, maka dari itu saya meminta dukungan DPC PKB dari 8 Kabupaten untuk bersama-sama bergandengan tangan kita besarkan partai ini di Provinsi Papua Pegunungan”, pintanya.

Ketua DPW PKB Provinsi Pegunungan tersebut juga mempertegas terkait isu dualisme yang terjadi di PKB Pegunungan itu tidak benar adanya.

"PKB Papua Pegunungan tidak ada dualisme, isu yang berkembang di media saat ini itu hoax, secara resmi kepengurusan diberikan kepada saya sesuai SK yang diberikan DPP PKB kepada saya” ucapnya.

ia juga ucapkan terimaksih kepada seluruh teman-taman baik senior dan junior terutama 8 DPC kabupaten PKB yang mempercayakan saya memimpin DPW PKB Pengunungan 

Ketua Dewan Syuro DPW PKB Papua Pegunungan Pdt. Timotius Wakur menghimbau seluruh pengurus PKB Papua Pegunungan untuk bergerak sesuai motto PKB.

”Mengangkat harkat dan martabat rakyat kecil adalah motto PKB untuk itu saya berharap semua pengurus untuk bergerak sesuai motto tersebut, itu sudah terbukti bisa kita lihat menteri pembangunan desa tidak pernah diganti dari partai lain, karena yang punya Visi dan Misi hanya partai PKB”, ujar Timotius Wakur.

Sebagi Dewan Syuro dia mengajak semua keluarga besar PKB Papua Pegunungan untuk bersama+sama bergandeng tangan serta tidak ada permusuhan karena kita bersaudara untuk membangun Papua Pengunungan kedepannya. 

"Untuk itu saya berharap kali ini partai PKB kita harus komitmen merebut satu kursi DPR RI dari provinsi Papua Pengunungan karena PKB sudah berbuat banyak untuk bangsa dan negara ini," ungkapnya 

Sementara Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) DPW PKB Papua Pegunungan Andokia Wenda, mengatakan akan membentuk langkah-langkah strategis untuk pemenangan PKB di Provinsi Papua Pegunungan di pemilu 2024.

Untuk itu mari kita membuat sejarah baru untuk pertama kalinya di provinsi Papua Pengunungan.

”Kami akan segera untuk mendesain langkah-langkah strategis untuk pemenangan PKB di provinsi Papua Pegunungan pada pemilu 2024 mendatang, dan saya berharap agar seluruh pengurus untuk berpolitik secara sehat untuk  kedepannya yang lebih baik”, pinta Andokia Wenda

Di waktu yang sama Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Pegunungan Bintang Andi Balyo mewakili 8 Kabupaten menyatakan siap untuk memenangkan PKB di Provinsi Papua Pegunungan dan Muhaimin Iskandar sebagai Presiden RI 2024.

"Kami sianp memenangkan PKB Provinsi Papua penggunaan dari DPRP, DPRD, DPR RI bahkan sampai Persiden, karena Perseden kami adalah Muhaimin Iskandar," tutup Andi Balyo.