Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub., Int. menyampaikan bahwa Prajurit TNI AD harus menjadi solusi ditengah-tengah masyarakat, jika belum bisa menjadi solusi hindari pelanggaran sekecil mungkin yang dapat merusak nama baik diri sendiri, keluarga, satuan dan bahkan TNI Angkatan Darat.
- Pelabuhan Maf Mappi Jadi Destinasi Pilihan Festival Seni dan Budaya
- Ciptakan Kondisi Nyaman, Polres Boven Digoel Amankan Jalannya Sholat Idul Adha 1445 H
- Sebuah Kisah Haru dari Mimbar: Perjuangan Bupati Merauke Menceritakan Derita Pembangunan Gereja St. Isidorus Batu Merah-Kalilam
Baca Juga
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Dandim 1707/Merauke Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub., Int. saat mengambil apel pagi kepada ratusan personel TNI dan PNS Kodim 1707/Merauke bertempat di Lapangan Upacara Makodim 1707/Merauke Jln. Raya Mandala Distrik Merauke Kabupaten Merauke. Rabu (8/2/23).
Diksesempatan tersebut Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub., Int. juga menghimbau kepada Prajurit TNI Kodim 1707/Merauke bahwa sebagai aparat teritorial yang memiliki tugas diataranya melakukan pembinaan kepada masyarakat harus selalu menampilkan hal yang baik, selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dan sebisa mungkin membantu kesulitannya.
"Tugas kita sebagai pembina masyarakat jangan menampilkan hal yang tidak baik, tunjukkan hal-hal yang baik dan sebisa mungkin menjadi suri tauladan ditengah-tengah masyarakat serta bisa membantu kesulitannya". ungkap Dandim 1707/Merauke.
Diakhir pengarahannya Dandim 1707/Merauke menekankan kembali kepada seluruh personel Kodim 1707/Merauke untuk menghindari bisnis barang-barang ilegal yang tentunya tidak akan membawa berkah kepada kita semua dan usai pelaksanaan apel pagi kegiatan dilanjutkan dengan olah raga bersama sesuai hoby masing-masing seperti lari, main bola kaki dan main bola voly.
- Kesbangpol Sambut Hangat Kunjungan Silaturahmi KNPI Boven Digoel
- Inovasi Valentine di Mappi: Lomba TikTok Ciptakan Gelombang Kreativitas
- Wujudkan Rasa Aman, Polres Boven Digoel Lakukan Pengamanan Ibadah Jum'at Agung