Steering Commite (SC) Musyawarah Daerah ke-IV Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (Musda KNPI) Kabupaten Boven Digoel telah membuka pendaftaran calon ketua DPD KNPI Kabupaten Boven Digoel periode 2022-2025.
- Persiapan Pemilu 2024, KPU RI Gelar FGD Bareng Komisioner Terpilih Periode 2022-2027
- Ketua Komisi II: Pemekaran Provinsi di Papua Buka Peluang Revisi UU Pemilu dan Penambahan Anggaran
- Pemuda Tual, Kewarganegaraan Sang Ayah Disoal, Calon Prajurit TNI Ini Dipecat Seminggu Sebelum Pelantikan
Baca Juga
Saat dikonfirmasi di tempat peristirahatannya di Hotel Honai, Ketua SC Musda ke-IV DPD KNPI Kabupaten Boven Digoel sekaligus perwakilan dari DPD KNPI Provinsi Papua dalam SC Abdul Rasyid Usman mengatakan sesuai dengan tahapan yang sudah berjalan yakni hasil dari Rapimpurda dan kesepakatan SC. Menanggapi hal itu pihaknya akan membuka ruang seluas-luasnya untuk semua bakal calon Ketua KNPI Boven Digoel yang ingin maju, Minggu (27/3).
"Kita tidak akan bermain atau membatasi bagi siapa saja yang ingin mendaftarkan diri sebagai calon. Siapapun kandidat yang mau maju silahkan tetapi ada ketentuan kriteria-kriteria yang ada yang telah disepakati oleh SC, "jelasnya
Ketua SC juga menyampaikan bahwa ada beberapa hal penting yang sudah disepakati salah satunya adalah bakal calon harus membuat Fakta Integritas atau Surat Pernyataan yang menyatakan bahwa siap kalah serta menerima dengan besar hati dan tidak akan membuat kekacauan dikemudian hari.
Penerimaan Pendaftaran calon telah dibuka terhitung mulai tanggal 27 Maret 2022 dan akan ditutup pada tanggal 28 Maret 2022 pukul 24:00 WIT.
Abdul Rasyid juga mengajak Pemuda untuk bersinergi dengan Pemerintah Daerah.
Ia juga berharap agar kita sama-sama mengawal Musda ini supaya, lancar dan sukses. "Jangan kita membuat kegaduhan agar semua rangkaian Musda berjalan aman seperti yang kita harapkan bersama untuk kemajuan pemuda dan pembangunan di Boven Digoel, "tegasnya.
- Musda ke-IV KNPI Boven Digoel, Sehan: Junjung Tinggi Sportifitas dan Aturan Mekanisme Organisasi
- Sidang Pleno Musda KNPI Boven Digoel Dimulai, Karateker Muis: Pimpinan Sidang Harus Netral
- DPD KNPI Boven Digoel Gelar Musda ke-IV Tahun 2022