Satgas Yonif 125/SI’MBISA yang di pimpin Letda Inf R. E Manurung selaku Komandan Pos bersama dengan Koramil dan Polsek Kimaam melakukan Patroli Gabungan di Kampung Teri, Distrik Kimaam berhasil mengamankan belasan botol dan jerigen Minuman keras siap edar. Minggu, (11/06).
- Tumbuhkan Rasa Nasionalisme, Prajurit Habema Ajari Anak-anak Bombam Lagu-lagu Kebangsaan
- Waspada Ancaman Keamanan Satgas Yonif 125/SI’MBISA Laksanakan Patroli Parimeter dan Patroli Drone
- Peringati Hari Lahir Pancasila, Satgas Yonif 125/SMB Bentuk Kedisiplinan Siswa Melalui PBB
Baca Juga
Barang bukti yang berhasil diamankan berupa 5 botol minuman keras jenis Vodka, 6 jerigen minuman lokal jenis Sagero yang disita langsung dari pokok kelapa milik masyarakat dan 2 botol minuman keras hasil sulingan minuman Sagero.
Dalam keterangan tertulis Satgas, dijelaskan bahwa belasan botol dan jerigan miras tersebut diamankan oleh petugas dari salah satu rumah masyarakat dan toko kelontong yang berada di kampung tersebut.
“Barang bukti dan pelaku ini akan kami serahkan ke pihak Kepolisian untuk ditindak lanjuti secara hukum." Tegas Danpos Kimaam.
Lanjut dijelaskan bahwa Patroli Gabungan ini dilaksanakan untuk melakukan pengecekan terhadap kondisi dan situasi kampung, serta menindaklanjuti beberapa laporan dari masyarakat setempat tentang maraknya perkelahian yang terjadi antar pemuda kampung yang disebabkan oleh mabuk minuman keras di Wilayah Kampung Teri, Distrik Kimaam.
- Protes Jalan Rusak, Masyarakat Tanam Pohon Pisang Bentuk Kekecewaan Pada Pemerintah Kabupaten
- MRPS Tanggapi Putusan Mahkamah Konstitusi RI Yang Menangkan Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa
- Tanah Bersertifikat Diduga Dirampas, Keluarga Noya Tuntut Keadilan atas Pembongkaran oleh PT. Global Papua Abadi