Bupati Merauke Frederikus Gebze dibuat sangat geram oleh ragam aksi kekerasan yang terjadi di Kabupaten Merauke belakangan ini.
- Wapres ke-9 RI Hamzah Haz Meninggal
- Penemuan Mayat di Kamar Kost, Gegerkan Warga Belakang Pasar Youtefa
- Petugas Damkar Lakukan Penangkapan Buaya Yang Masuk Perumahan Warga Lampu Satu
Baca Juga
Apalagi kasus pembacokan yang dilakukan tidak mengenal waktu, baik malam hari maupun pagi hari, salah satu korbannyanya yaitu seorang petugas penyapu jalan raya bernama Pakde Koko yang diserang pada bagian kepala menggunakan senjata tajam pada saat bekrja memberisihkan jalan. Selasa (25/02)

Pakde Koko bukanlah korban pertama kasus pembacokan diawal tahun 2020 ini, melainkan ada beberapa lagi warga masyarakat yang menjadi korban kejahatan sejenis.
Sehingga pada rabu malam Bupati Merauke Frederikus Gebze mengunjugi para pasien pembacokan di Rumah Sakit Umum Daerah Merauke. Rabu (26/02)
Kepada Wartawan Rmol Papua Bupati Merauke Frederikus Gebze mengatakan bahwa maraknya kasus kejahatan seperti saat ini harus disikapi secara serius dengan melibatkan semua unsur terutama unsur aparat keamanan yang ada di Kabupaten Merauke.
"Kejadian ini harus disikapi secara serius dengan menggandeng semua Stakeholder terutama aparat - aparat keamanan yang ada di Kabupaten Merauke". Ucapnya
Selanjutnya Frederikus Gebze menambahkan bahwa meningkatnya angka kriminalitas ini sering terjadi ketika akan memasuki moment yang menjadi catatan serius oleh Pemerintah Daerah seperti Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Tahun 2020 dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
"kejadian seperti ini sering terjadi dimana intensistas pada suasana - suana yang menurut hemat kita menjadi catatan yang serius, apalagi saat ini merauke sedang berada pada situasi menjelang pelaksanaan PON XX 2020, juga pelaksanaan Pilkada, sehingga ketentraman dan kenyamanan suasana merauke yang sudah tercipta dengan istilah istina damai ini mau di rusak. Ucapnya
"Semacamnya menurut kami ada by design yang mungkin ini juga bagian dari cara - cara untuk menyatakan bahwa Merauke ada dalam keadaan atau kondisi yang tidak aman".Hematya
- Pusat Perbelanjaan Saga Mall Abepura Sempat Terhenti Akibat Padamnya Listrik
- Wapres Ke 9 Hamzah Haz Wafat, Kenius Kogoya : Turut Belasungkawa Negarawan Telah Tiada
- Akibat Hujan, Pipa Transmisi Utama Terputus Pelayanan PDAM Kota Jayapura Terganggu