Ketua Persit Boven Digoel Ny. Rosemary: Tali Asih Diberikan kepada Masyarakat Perbatasan yang Kurang Mampu

Tunjukkan kepedulian kepada masyarakat di wilayah perbatasan, Ibu Pangdam XVII/Cenderawasih Ny. Natalia Ignatius Yogo Triono melalui pengurus Persit Cabang XXXVII Kodim 1711/BVD bagikan tali asih secara simbolis kepada masyarakat yang bertempat tinggal di Asrama Bomakia, Kampung Sokanggo Distrik Mandobo Kabupaten Boven Digoel, Kamis (3/2).


Bakti Sosial kali ini juga didampingi oleh Wadan Ramil 1711-03/TM Kapten Inf Zabir beserta para Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil Tanah Merah.

Saat dikonfirmasi melalui via telephone, Ny. Rosemary Daniel Panjaitan mengatakan bahwa pemberian tali asih berupa sembako dalam rangka pamitan Ibu Pangdam XVII/Cenderawasih ini dikhususkan bagi masyarakat yang kurang mampu yang ada di sekitar perbatasan Kabupaten Boven Digoel.

"Kita ketahui bersama, ditengah pandemi ini banyak masyarakat yang kesulitan mencari nafkah untuk memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari, oleh karena itu dengan adanya penyaluran bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat perbatasan ditengah pendemi Covid-19, "ujarnya.

Salah satu masyarakat Bapak Nabas mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada TNI khususnya kepada Ibu Pangdam XVII/Cenderawasih Ny. Natalia Ignatius Yogo Triono dan Kodim Boven Digoel atas kepeduliannya kepada masyarakat Bomakia yang bertempat tinggal di Kampung Sokanggo ini.