Penjualan Beras Premium Belum Tersedia di Bulog Boven Digoel

Boven Digoel, Papua Selatan - Adi Kurniawan selaku Kepala Gudang Semi Permanen (GSP) Persatuan Bulog Boven Digoel katakana, pihaknya hingga saat ini belum menyediakan penjualan beras premium. Dari pengamatannya, untuk sementara waktu Boven Digoel tidak tepat menjadi target pasar untuk beras premium.


Meskipun beras premium tidak disediakan, Adi menegaskan beras medium yang ada oleh Bulog memiliki kualitas yang baik dan sangat layak untuk dikonsumsi masyarakat. Kendati demikian, pihaknya akan terus memantau perkembangan pasar dan kebutuhan masyarakat, untuk mengambil keputusan yang tepat terkait penjualan beras premium di masa mendatang.

“Untuk sementara waktu kami memang belum menyediakan beras premium, tapi kualitas beras medium kami terbilang sangat baik dan sangat layak konsumsi,” Tutur Adi pada Wartawan di Gudang Bulog Persatuan, Rabu (15/5/24).

Selain itu, Adi juga menyatakan penjualan kebutuhan pokok lainnya seperti minyak goreng, tepung, dan sejumlah kebutuhan lain belum disediakan oleh GSP Bulog Persatuan. Sebelumnya, barang-barang tersebut sempat tersedia, namun atas permintaan Pemerintah Daerah untuk program pasar murah.

Keputusan untuk tidak menyediakan penjualan beras premium dan kebutuhan pokok lainnya menjadi pertimbangan dari pihak Bulog sesuai dengan dinamika pasar dan kebutuhan masyarakat. Adi menegaskan bahwa pihaknya akan terus berkomunikasi dengan pemerintah daerah untuk memastikan bahwa program-program yang dijalankan dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat Boven Digoel.

“Untuk minyak dan tepung dan lainnya kami juga belum sediakan. Tapi sebelumnya sempat kami datangkan atas dasar permintaan Pemerintah Daerah untuk pasar murah,” Imbuhnya.