14 Bakal Calon DPD RI Yang Memenuhi Syarat, Daerah Pemilihan Provinsi Papua Pengunungan

Desmon D. Wanimbo, saat menyerahkan persyaratan bakal calon DPD RI kepada KPU provinsi Papua Pengunungan/ist
Desmon D. Wanimbo, saat menyerahkan persyaratan bakal calon DPD RI kepada KPU provinsi Papua Pengunungan/ist

KPU Berkas penyerahan dukungan syarat minimal pemilih dari bakal calon Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Daerah Pemilihan provinsi Papua Pegunungan secara serentak telah ditutup pada Minggu, 8 Januari 2023.


Komisi Pemilihan Umum (KPU) provinsi Papua Pegunungan secara resmi mengumumkan bakal calon anggota DPD RI yang telah memenuhi syarat untuk masuk ke Verifikasi Administrasi (Vermin).

"Dari 17 Akun Bakal Calon Anggota DPD yang terdaftar di SILON, 14 Bakal Calon dinyatakan lengkap dan Diterima, 1 Bakal Calon tidak diterima dan dikembalikan, 2 Bakal Calon Mengundurkan diri," berdasarkan data rilis resmi KPU Provinsi Papua Pegunungan, Selasa (10/1/2023).

Berikut nama-nama bakal calon yang diterima secara resmi oleh KPU Provinsi Papua Pegunungan: 

1. Matias Heluka, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.504 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Rabu, 4 Januari 2023.

2. Yan Piterson Paiton Wonda, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.353 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Rabu, 4 Januari 2023.

3. Efalina Gultom, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 3.339 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Kamis, 5 Januari 2023.

4. Demius Sub, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.018 pemilih, dengan sebaran di 6 kabupaten pada Jumat, 6 Januari 2023.

5. Lewis Ningdana, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.229 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Sabtu, 7 Januari 2023.

6. Sopater Sam, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.029 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Sabtu, 7 Januari 2023.

7. Ariyanto Kogoya, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.694 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Sabtu, 7 Januari 2023.

8. Desmon D. Wanimbo, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.163 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Minggu, 8 Januari 2023.

9. Nelson Wenda, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 3.326 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Minggu, 8 Januari 2023.

10. Tepinus Waroman, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.040 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Minggu, 8 Januari 2023.

11. Mesakh Mirin, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.060 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Minggu, 8 Januari 2023.

12. Mikail Asso, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.000 pemilih, dengan sebaran di 4 kabupaten pada Minggu, 8 Januari 2023.

13. Maiton Gurik, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.020 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Minggu, 8 Januari 2023.

14. Paulus Yohanes Sumino, menyerahkan dukungan minimal sebanyak 2.000 pemilih, dengan sebaran di 8 kabupaten pada Minggu, 8 Januari 2023.

Sementara itu, 1 Bakal calon yang telah menyerahkan berkas persyaratan dukungan pemilih namun berstatus tidak diterima dan dikembalikan, sedangkan 2 bakal calon lainnya dilaporkan mengundurkan diri.

Untuk diketahui, KPU Papua Pegunungan masuk ke tahapan verifikasi administrasi yang telah berlangsung mulai tanggal 9 hingga 22 Januari 2023.