Pengurus Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Merauke menggelar pertemuan dalam rangka konsolidasi organisasi penguatan faham Ahlussunnah Waljamaah, Sabtu (30/8).
- Pemda Gelar Workhsop Pemetaan Tugas dan Tanggung Jawab dalam Mempersiapkan Boven Digoel Menuju Kota Anak
- Rangkaian Kegiatan Lomba Lari Mappi: Mencari Bibit Unggul untuk Cabang Olahraga Lari
- Kepala BPS Boven Digoel: Pencanagan Zona Integritas untuk Meningkatkan Kualitas Layanan Publik
Baca Juga
Menurut Ketua NU Kabupaten Merauke, Riduwan menjelaskan, kegiatan yang disebut Halaqah NU tersebut murni tentang sosial keagamaan yang menjadi ruang konsolidasi antar pengurus NU di setiap tingkatan.
"Ini kegiatan Halaqah NU yang menjadi ruang konsolidasi organisasi untuk menyatukan arah gerak kita di Kabupaten Merauke, semoga menjadi momen kebangkitan NU," jelasnya kepada wartawan.
Selain itu, kata Riduwan, momen tersebut berdekatan dengan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang kebetulan dirinya juga ikut maju sebagai Bakal Calon (Balon) Wakil Bupati Merauke bersama Balon Bupati, Romanus Mbaraka.
Sehingga, Riduwan mengharapkan doa serta dukungan dari para Ulama dan juga jamaah Nahdiyin (NU) di Merauke untuk pasangan Romanus-Riduwan (Romarin).
"Kami tidak memungkiri bahwa kegiatan ini berdekatan dengan momen Pilkada, saya juga memohon restu, doa dan dukungan kepada saya yang akan maju dengan Pak Romanus Mbaraka," katanya.
Balon Wakil Bupati Merauke yang diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini berharap, semua masyarakat terutama dari jamaah Nahdiyin agar dapat mempersatukan pilihan untuk pasangan Romarin pada Pilkada tanggal 9 Desember 2020.
Sebab kata dia, program Romarin senada dengan program NU Kabupaten Merauke yaitu Merauke Bangkit dan Kebangkitan NU di Kabupaten Merauke.
Kegiatan tersebut berjalan lancar dan tetap menerapkan protokol pencegahan covid-19 dengan menggunakan masker dan mencuci tangan.
- Peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke 71 Tahun
- Mappi Run 2023: Pj Bupati Gomar Ajak Masyarakat Aktif Bergerak
- Komitmen Mappi untuk Kesehatan Rakyat: Pj. Bupati Ajak Warga Aktif Dalam Program Kesehatan