Merauke - Jumat, 15 November 2024 — Seorang petugas kebersihan Bandara Moppa menjadi korban pembacokan pada jumat pagi, 15 November 2024, sekitar pukul 06.00 WITA di sekitar area SMP 2. Berdasarkan informasi yang diperoleh, pelaku aksi kekerasan tersebut diduga berjumlah lima orang yang masih berusia anak-anak.
- Cuaca Ekstrem Di Masa Pancaroba, BMKG Himbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan
- Bapak Samijan Jadi Pemilik Pertama Plat Nomor Wilayah Papua Selatan dengan Kode PS
- Bersinergi Bersama Warga Bersihkan Pohon Tumbang Yang Menutupi Badan Jalan
Baca Juga
Kejadian ini memicu kekhawatiran di kalangan masyarakat setempat, terutama karena pelaku yang terlibat masih tergolong usia remaja. Saat ini, pihak kepolisian setempat telah mengambil langkah-langkah pengamanan dan tengah melakukan penyelidikan menyeluruh guna mengungkap latar belakang kasus ini.
Kejadian ini menjadi peringatan bagi warga agar lebih berhati-hati, terutama di lingkungan sekitar yang dianggap rawan.
Sementara itu, korban yang mengalami luka akibat serangan kini mendapatkan perawatan medis intensif di rumah sakit terdekat. Belum ada informasi lanjutan mengenai kondisi terkini korban maupun status para pelaku.
- Hujan Deras Semalaman di Kota Jayapura Menelan Tujuh Korban Jiwa
- Penemuan Mayat di Kamar Kost, Gegerkan Warga Belakang Pasar Youtefa
- Kecam Aksi Represif kepada Warga Papua, PP GMKI: Luka fisik cepat hilang, luka batin?