KPU RI Mengecek Kesiapan PSU Kabupaten Yalimo

KPU RI Mengecek Kesiapan PSU Kabupaten Yalimo/KPU Papua
KPU RI Mengecek Kesiapan PSU Kabupaten Yalimo/KPU Papua

KPU RI memberikan arahan serta Penguatan kapasitas kepada Panitia Pemilihan Distrik (PPD) Se-kabupaten Yalimo.


Adapun rapat itu digelar dalam rangka persiapan pemungutan suara ulang (PSU) pemilihan kepada daerah (Pilkada) kabupaten Yalimo tahun 2020 pada tanggal 26 Januari 2022 mendatang.

Anggota KPU RI Arif Budiman serta Evi Novida Ginting Manik memberikan arahan kepada Panitia pilihan distrik (PPD) Se-kabupaten Yalimo, Jumat (14/1) di Wamena, Papua .Dikutip dari akun Instagram @kpuprovinsipapua, Sabtu (15/1).

Panitia Pemilihan Distrik (PPD) tersebut akan bertugas Pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kabupaten Yalimo, 26 Januari 2022.

Keduanya juga menyempatkan diri melihat langsung kesiapan logistik PSU kabupaten Yalimo, baik surat suara, kota suara, bilik serta alat pelindung Diri (APD).

Hadir pada kegiatan penguatan kapasitas PPD ini, ketua dan anggota KPU Provinsi Papua mendampingi ketua dan anggota KPU Kabupaten Yalimo.